|

Ini 5 Tips Ampuh Mengatasi Jerawat Punggung

Genks, jerawat tidak hanya muncul di wajah, lho, tapi juga di area tubuh lain seperti punggung dan dada. Meski tak terlihat, problem kulit yang satu ini tentu bikin kamu kurang percaya diri, terutama ketika harus mengenakan pakaian bermodel backless.

Selain faktor hormonal, jerawat biasanya muncul karena gaya hidup yang kurang sehat dan teratur. Yuk, simak tips ampuh mengatasi jerawat punggung berikut!

Baca Juga :

1. Jaga Kebersihan Tubuh

Jerawat bisa muncul karena bakteri atau sel kulit mati yang menumpuk dan tak cepat-cepat dibersihkan. Karenanya, penting buatmu untuk senantiasa menjaga kebersihan dan kesehatan tubuh. Caranya dengan mandi teratur minimal 2 kali sehari.

Agar jerawat cepat kering, kamu bisa menggunakan produk sabun mandi yang mengandung benzoyl peroxide dan salicylic acid. Kedua zat ini terkenal cukup ampuh untuk menyembuhkan jerawat, baik yang sedang atau parah.

2. Jangan Menggosok Kulit Terlalu Keras

Kamu mungkin merasa gemas dengan jerawat di punggung sehingga menggosoknya keras-keras saat mandi, baik dengan scrub atau spons. Padahal kebiasaan ini justru akan membuat jerawat meradang dan makin parah, lho.

Alternatifnya, kamu bisa memakai produk perawatan kulit yang bertekstur lembut. Hindari menggosok kulit terlalu keras. Agar kulit tetap bersih, scrubbing bisa dilakukan maksimal seminggu 1-2 kali.

3. Pilih Pakaian yang Nyaman

Keringat berlebih merupakan penyebab lain munculnya jerawat di bagian dada dan punggung. Untuk mengatasinya, hindari mengenakan pakaian atau bra yang terlalu ketat, sebab gesekan yang ditimbulkan justru akan membuat jerawat makin parah.  Pilih juga jenis baju yang bahannya lembut dan bisa menyerap keringat dengan maksimal seperti katun. 

Tips lain yang wajib dicoba adalah dengan menggunakan SoKlin Pewangi pakaian saat mencuci. Produk pembersih ini tak hanya membuat baju lebih harum, nyaman, dan lembut saat dikenakan, tapi juga membuatmu tampil wangi dan percaya diri.

4. Rajin Berolahraga

Kamu punya jerawat di punggung? Bisa jadi salah satu penyebabnya karena malas berolahraga. Saat tubuh bergerak aktif, aliran darah akan mengalir lebih lancar dan kulit pun mendapat suplai oksigen dalam jumlah banyak.

Selain itu, racun dalam tubuh pun akan dikeluarkan lewat keringat. Pori-pori tubuh pun jadi lebih bersih, sehingga jerawat tidak gampang datang. Selain menghilangkan jerawat, jika dikerjakan secara rutin aktivitas yang satu ini juga akan membuat kulitmu lebih cerah, lho. Tidak percaya? Coba saja!

5. Jaga Pola Makan

Jerawat sering kali muncul akibat konsumsi makanan-makanan yang mengandung lemak, seperti gorengan, soda dan minuman dengan kadar gula tinggi, olahan susu, dan sebagainya. Mulailah rutin mengonsumsi asupan yang bergizi dan kaya serat seperti buah-buahan dan sayuran.

Selain kelima tips di atas, hal lain yang tak kalah penting diperhatikan agar jerawat cepat hilang adalah tidak memencet jerawat. Kebiasaan ini bisa membuat jerawat meradang, timbul flek hitam, bahkan infeksi. Bila perlu, konsultasikan dengan dokter kulit agar bisa segera diambil pengobatan yang tepat, ya!

Share :
Baca Juga

Intip Kepribadian Orang dari Warna Pakaian di Lemarinya!

Mix and Match Outfit Turtleneck

Mengenal Kain Wolfis Bahan Dasar Dress

Ingin Sukses Jadi Wanita Karier? Terapkan 6 Kebiasaan Ini 

Copyright © 2018 All Right Reserved
Lupa password ? klik disini
Nama Lengkap
Email
Password
Alamat Lengkap
Tempat, Tgl Lahir
I agree with term and conditions
Sudah punya akun, login disini
Sudah punya akun, login disini
Upload Foto
Upload Foto
Upload Struk
*) Max 230 Karakter, Sisa 230 Karakter